Berdasarkan Surat Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan No : 420/01591/SMK.1/dISDIK.ss/2018 Tanggal 31 Januari 2018 Hal : Petunjuk Teknis Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Maka Smk Negeri 2 Muara Enim membuka kesempatan kepada siswa dan siswi kelas IX SMP/MTs Negeri atau Swasta wilayah Kabupaten Muara Enim untuk mengikuti seleksi penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun pelajaran 2018/2019, melalui penelusurusan minat dan potensi akademik (PMPA). adapun persyaratan yang harus dipenuhi dan alur penerimaan sebagai berikut :

  1. Peserta didik terdaftar sebagi peserta Ujian Nasional Tahun Pelajaran 2017/2018 di sekolah asal yang bersangkutan, dibuktikan dengan Fotocopy Nomor Peserta UN yang dilegalisir.
  2. Peserta didik yang bersangkutan adalah Rangking 1 s/d 5 dikelas VII, VIII, dan IX dibuktikan dengan Fotocopy nilai raport semester 1 s/5 yang dilegalisir oleh Kepala Sekolah sebanyak 1 (satu) lembar.
  3. Peserta didik yang bersangkutan mempunyai prestasi non akademik, juara 1 s/d 3 tingkat Kota, 1 s/d 5 tingkat Provinsi dan 1 s/d 10 tingkat Nasional atau Internasional (Bidang Olahraga, Seni, Agama, dan Karya Ilmiah) dibuktikan dengan piagam , piala atau mendali.
  4. Surat Pernyataan dari Kepala Sekolah.
  5. Tidak pernah terlibat/memakai obat terlarang (Narkoba), Minuman Keras, Tidak memiliki Tato atau tindikan ditelinga bagi calon peserta didik laki-laki dan tidak cacat fisik yang dapat menghambat kegiatan praktek.
  6. Bagi yang beragama Islam bisa membaca AL Qur’an dan Sholat.
  7. Berkas dapat dikirim atau diantar langsung secara kolektif dilengkapi dengan surat pengantar dari Kepala Sekolah.

Alur Pendaftaran PPDB Jalur PMPA :

  • Penerimaan berkas tanggal 12 s/d 16 Maret 2018
  • Seleksi Berkas tanggal 19 s/d 22 Maret 2018
  • Pengumuman LULUS hasil seleksi berkas tanggal 23 Maret 2018 melalui WebSite Resmi Smk Negeri 2 Muara Enim dengan link : smknegeri2muaraenim.sch.id
  • Daftar Ulang Peserta yang Lulus Seleksi Berkas dan Validasi Sekolah yang dituju tanggal 24 s/d 29 Maret 2018 melalui website : psb.smkn2muaraenim.sch.id
  • Tes Wawancara, Tes Buta Warna, Sholat dan Baca ALQur’an tanggal 9 s/d 10 April 2018
  • Pengumuman Lulus Hasil Tes Wawancara tanggal 20 April 2018
  • Daftar Ulang atau registrasi menjadi peserta didik Smk Negeri 2 Muara Enim tanggal 23 s/d 27 April 2018.

Demikian Pemberitahuan ini dibuat, atas perhatian dan kerja samanya diucapkan Terima Kasih.