Kamis, 12 September 2024. Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMK Negeri 2 Muara Enim mengadakan kegiatan Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS Masa Bakti 2024/2025. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh keluarga besar SMKN 2 Muara Enim, baik tenaga pendidik, tenaga administrasi serta siswa-siswi yang dipandu langsung oleh Bpk. Suarda, S.T dan Ibu Wiji Rahayu S.Pd selaku Pembina OSIS. Kegiatan ini juga merupakan puncak dari rangkaian kegiatan-kegiatan sebelumnya, yaitu orasi kandidat penyampaian visi dan misi untuk menjelaskan program kerja yang akan dilaksanakan pada masa jabatan 2024/2025
Tahapan-tahapan pemilihan Ketua OSIS dimulai dari pemilihan calon Ketua OSIS yang dipilih dari seluruh siswa/i SMKN 2 Muara Enim yang mempunyai kecakapan dan jiwa kepemimpinan.
Dengan diadakannya kegiatan ini diharapkan bisa membekali siswa/i SMKN 2 Muara Enim berupa karakter dan kecakapan untuk menjadi warga negara yang baik. Siswa/i menjadi tahu bagaimana prosedur pemilihan umum yang benar dan Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, sportif dan bertanggung jawab serta tidak menimbulkan konflik setelah pelaksanaan pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS. Berikut kandidat calon ketua & wakil OSIS masa jabatan 2024-2025 :
-
Alexandra Bintang Carola ( XI Kuliner ) &Jihan Syakira (XIGeomatika 2 )
-
Denny Firmansyah ( XI TITL 2 ) &Ismi Kamelia (XI Kuliner )