Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) adalah periode penting bagi siswa baru untuk beradaptasi dengan lingkungan sekolah yang baru. MPLS bertujuan memperkenalkan siswa pada budaya, norma, dan tata tertib sekolah, serta membantu mereka beradaptasi dengan lingkungan dan teman-teman baru. secara umum kegiatan MPLS diisi dengan kematerian-kematerian yang edukatif dan sarat manfaat (bekal) bagi siswa baru di masa mendatang.
Setelah mengikuti rangkaian seleksi tes penerimaan peserta didik baru, baik jalur prestasi maupun jalur reguler, siswa-siswi yang dinyatakan diterima di SMKN 2 Muara Enim akhirnya mengikuti kegiatan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) yang dilaksanakan selama empat hari yaitu mulai dari 15 s.d 18 Juli 2024. kegiatan ini diikuti lebih kurang 480 siswa yang terdiri dari berbagai kompetensi keahlian. tema yang diusung dalam kegiatan MPLS tahun ini yaitu “Membangun dan Menumbuhkan Generasi Muda Yang Kreatif. Inovatif, Berprestasi dan Berakhlak Mulia di Era Kekinian”. dengan tema tersebut diharapkan peserta didik yang baru ini mampu mengidentifikasi peluang-peluang baru dan mengembangkan ide-ide kreatif inovatif yang dapat memberikan manfaat di era modern disertai dengan akhlak yang baik.
Berikut Materi-Materi yang disampaikan kepada peserta didik baru dalam kegiatan MPLS SMK Negeri 2 Muara Enim yang dibagi selama empat hari :

 

Senin, 15 Juli 2024
  1. Program SMK Negeri 2 Muara Enim dengan narasumber Kepala SMKN 2 Muara Enim, Bp. Ahmad Jon Areli, S.Pd.,M.Pd.
  2. Pengenalan Kurikulum Merdeka dan Cara Belajar Efektif dengan narasumber Waka. Bidang Kurikulum SMKN 2 Muara Enim, Ibu Dona Anggraini, S.Pd.
  3. Pendidikan Lingkungan Hidup dengan narasumber Wakil Manajemen Mutu SMKN 2 Muara Enim, Bp. Amri Kusuma, S.Sos.
  4. Mengenalkan Budaya Antri, Pembiasaan Tegur Sapa, Salam dan Sopan Santun dengan narasumber Bp. Harmansyah, M.Pd.
  5. Pendidikan Kharakter Siswa dengan narasumber Ustaza. Erni Ezni, S.Psik.
  6. Pengenalan Budaya Sumatera Selatan dengan narasumber Bp. H. AR. Rasyid, S.Pd.

 

Selasa, 16 Juli 2024
  1. Pembinaan Mental Agama dan Pentingnya Penanaman Budi Pekerti, Prilaku Sopan Santun Kepada Orang Tua, Guru dan Teman Sebaya, Serta Toleransi Beragama dan Pengenalan Tiga Dosa Besar Pendidikan dengan narasumber Ustd. Ali Mursyi Abdul Rasyid, S.Sos.I.M.Us.
  2. Pelanggaran Kamtibnas dan Norma-Norma Masyarakat di Kalangan Remaja dengan narasumber BHABINKAMTIBMAS.
  3. Penyalahgunaan Narkoba dan Anti Bulying dengan narasumber BNN Muara Enim.
  4. Literasi Digital dan Literasi Keuangan Serta Kewirausahaan/ Entrepreneur dengan narasumber Bp. Marutha Kristian, S.E.I.,M.E.
  5. Mengenalkan Budaya Antri, Pembiasaan Tegur Sapa, Salam dan Sopan Santun dengan narasumber Bp. Andrian Setyawan, S.Pd.I.
  6. Pengenalan Sarana dan Prasarana Sekolah dengan narasumber Waka. Bidang Sapras, Bp. Drs. kendarto.
  7. Penguatan Kesadaran Bela Negara  dengan narassumber Ibu Sri Andrita, S.Pd.

 

Rabu, 17 Juli 2024
  1. Jalan Pagi dan Team Work oleh Seluruh Panitia MPLS.
  2. BINTALSIK dan Tata Laksana Upacara Sipil oleh KODIM 0404 Muara Enim.
  3. Mengenalkan Budaya Antri, Pembiasaan Tegur Sapa, Salam dan Sopan Santun dengan narasumber Bp. Solihin, S.Pd.
  4. Tata Tertib dan Sanksi Pelanggaran Siswa dengan narasumber Waka. Bidang Kesiswaan, Bp. Imam Kodri, S.Pd. Jas.
  5. Pengenalan Ekstrakurikuler dengan narasumber Pembina Osis SMKN 2 Muara Enim, Bp. Suarda, S.T.

 

Kamis, 18 Juli 2024
  1. Tata Tertib Berlalu lintas dengan narasumber SATLANTAS Muara Enim.
  2. Sosialisasi Bank Sumsel Babel dengan narasumber Panitia MPLS.
  3. Pembekalan Program Studi Keahlian Masing-Masing (Workshop) oleh seluruh Ketua Program Keahlian SMK Negeri 2 Muara Enim.
  4. Mengenalkan Budaya Antri, Pembiasaan Tegur Sapa, Salam dan Sopan Santun dengan narasumber Bp. Syaihur Rahman, S.Pd.